b9XScSiP5uprs4OZDaq3ViZP3v7bKOTFGF0XWHYM
Bookmark

Belanja Hemat Lewat Katalog Promo

Belanja Hemat Lewat Katalog Promo


Siapa yang tidak suka dengan promo? Semua orang pasti menyukainya. Promo memang sering diberikan di beberapa supermarket. Seperti Hypermart, Transmart Carefour, Giant dan lainnya.

Apalagi menjelang bulan ramadhan seperti saat ini. Ketika masuk ke supermarket dan melihat katalog promo, kita pasti akan langsung kalap. Berpikir untuk membeli semua barang yang ada. Akhirnya semua uang belanja sebulan habis begitu saja. Oleh karena itu kita akan membagikan tips belanja hemat lewat katalog promo.

  • Catat semua belanja bulanan anda

Ketika pergi ke supermarket untuk belanja bulanan. Catat semua barang yang anda butuhkan. Sebelum pergi cek dapur anda terlebih dahulu. Apa yang dibutuhkan, bahan apa yang sudah habis dan lainnya. Lalu ikuti semua catatan itu, ketika belanja.

Akan lebih baik lagi, sebelum pergi cek promo apa saja yang ada di supermarket. Sehingga pengeluaran anda lebih hemat. Kalau ada barang promo, tapi tidak anda butuhkan atau di rumah masih banyak. Lebih baik jangan membelinya. Karena akan membuat uang belanja anda cepat habis.

  • Teliti sebelum membeli

Hal inilah yang sering dilupakan oleh banyak orang. Walaupun ada katalog promo, anda harus tetap teliti sebelum membeli. Ketika membeli keperluan bulanan di supermarket, cek kembali tanggal kadaluarsanya. Apakah masih lama atau tidak. Akan sia-sia saja, kalau anda membeli barang banyak. Tapi tanggal kadaluarsanya tinggal beberapa hari lagi. Akhirnya barang tersebut harus dibuang begitu saja dan akhirnya membuang uang. Jadi walaupun lagi promo, anda harus teliti. Cek dengan baik-baik tanggal kadaluarsanya bahan dari produk tersebut dan lainnya.

  • Hati-hati dengan promonya

Mungkin anda tidak tahu, kalau banyak promo yang menipu. Perbedaannya tak jauh beda dengan produk yang tidak di promo. Akan lebih baik untuk mengetahui harga sebenarnya dari produk tersebut. Apakah sama dengan harga biasa anda beli atau lebih murah. Karena terkadang hitungannya sama saja. Misal ada promo beli 2 gratis satu. Jika dihitung harga berproduknya, tak jauh beda dengan harga yang tidak promo. Oleh karena itu, anda pun harus berhati-hati. Jangan mudah tergoda dengan promo.

  • Hindari Cicilan

Terkadang di Hypermart, Giant, maupun Transmart Carrefour terdapat produk elektronik atau rumah tangga yang memakai sistem cicilan. Walaupun promo lebih baik untuk menghindari hal itu. Apalagi anda tidak begitu membutuhkan produknya. Karena akan membuat pengeluaran anda lebih besar setiap bulannya. Dan akhirnya biaya bulanan semakin membengkak.

Ketika membeli produk di katalog promo, memang harus dipertimbangkan dengan sebaik mungkin. Butuh tidak produk tersebut, bagus tidak dan lainnya. Jangan sampai karena melihat harga murah langsung membeli begitu saja. Mendekati bulan ramadhan di supermarket terdapat banyak sekali promo, yang bisa anda lihat dan beli.

Posting Komentar

Posting Komentar