b9XScSiP5uprs4OZDaq3ViZP3v7bKOTFGF0XWHYM
Bookmark

Perbedaan BB, CC, DD Cream

Perbedaan BB, CC, DD Cream
Perbedaan BB, CC, DD Cream



Wanita Anda pasti selalu menyimak perkembangan kosmetik saat ini, dan pernahkan Anda mendengar tentang BB Cream yang belakangan ini populer di dunia makeup wanita terutama di Indonesia? Ya, BB Cream ini sekilas memang bentuknya sangat mirip dengan foundation, tetapi formulanya cenderung lebih ringan, halus, dan alami. Apabila Anda menggunakan Bb cream ini maka seperti Anda tidak memakai make up apapun. Karena kepopuleran BB cream saat ini, brand-brand nasional pun mulai mengembangkan kosmetika BB Cream dari jenis merek mereka, kurang dari 2 tahun, teknologi kecantikan berkembang lagi  sehingga Cream yang terbaru pun  keluar dan menyempurnakan kekurangan BB Cream dan sekarang yang dikenal sebagai CC cream. Kabar terbaru  lainnya, setelah kemunculan CC Cream, maka muncul DD Cream yang lebih menjanjikan penampilan lebih cantik lagi kepada wanita.


Dengan serangan berbagai jenis cream ini tentu membuat Anda bingung kan Ladies, Yuk kenali lebih jelas dan detail tentang perbedaan BB Cream, CC Cream dan DD Cream di bawah ini :


1.    BB Cream
BB (Blemish Balm) cream pertama kali ditemukan oleh seorang dokter yaitu Dr. Christine Schrammek di Jerman, dimana ia membuat BB cream dengan tujuan untuk melindungi kulit para pasiennya setelah operasi. Kemudian mulai diperkenalkan kepada di negara Korea Selatan dan Jepang pada tahun 1985, yang akhirnya dikembangkan oleh industri kosmetik Korea Selatan dan sekarang yang menjadi senjata rahasia bagi para selebriti Korea.
Dengan penggunaa BB cream ini dimana dapat memenuhi segala kebutuhan kecantikan mulai dari mencerahkan dan memperbaiki warna kulit. Selain itu Anda tidak perlu lagi menggunakan tabir surya, dan foundation karena pada BB cream semua itu ada dalam produk yang sangat mudah digunakan ini, bentukn BB cream lebih mirip dengan foundation tapi lebih ringan, akan memberikan hasil alami dan halus seperti tidak memakai make upapa pun karena mengandung pelembab dan tabir surya dimana dapat memperbaiki struktur kulit, menyamarkan noda, dan mencerahkan serta meratakan warna kulit.


2.    CC Cream
Generasi yang muncul selanjutnya untuk menambah kesempurnaan kulit yaitu CC (Color Corrector) cream yang menawarkan formula yang lebih ringan, dimana formula CC cream ini mudah merata dan menawarkan 12 fungsi yang lebih dari BB cream dalam satu produk, salahsatu fungsinya yang mencerahkan, CC cream juga menyediakan perlindungan dari matahari, mengandung bahan anti penuaan dini, menutrisi, mencerahkan, memperbaiki tekstur dan kesehatan kulit dan mengandung tabir surya yang SPFnya lebih tinggi. Kelebihan lainnya yaitu bahannya yang waterproof dimana akan membuat tampilan kulit lebih cerah alami, dan natural.



3.    DD Cream
Setelah kemunculan BB cream kemudian kemunculan CC cream yang menghebohkan , kini akan hadir pula DD cream! Berdasarkan berbagai informasi DD Cream tidak seperti BB dan CC cream, laporan terbaru menyatakan bahwa DD cream tidak akan menargetkan warna kulit, tapi akan lebih fokus kepada kaki dan tubuh. Dimana DD cream ini akan bertugas untuk mempertahankan kelembaban dan memperbaiki teksturs kulit pada seluruh bagian tubuh setiap harinya.
Sampai dengan saat ini mungkin BB Cream yang masih merajai pasar kosmetika Indonesia, sedangkan untuk CC Cream dan DD Cream belum cukup menggemparkan dan dikenal di pasar lokal kosmetika Indonesia.


Vemale
Posting Komentar

Posting Komentar