b9XScSiP5uprs4OZDaq3ViZP3v7bKOTFGF0XWHYM
Bookmark

Penyebab Badan Kurus Walau Banyak Makan

Penyebab Badan Kurus Walau Banyak Makan
Penyebab Badan Kurus Walau Banyak Makan

Faktanya ada beberapa orang yang memiliki tubuh terlalu kurus meskipun mereka sudah banyak makan.
Apabila Anda termasuk pada tipe tersebut maka Anda jangan bingung lagi, yang perlu Anda ketahui adalah penyebab badan kurus meskipun banyak makan. Sehingga dengan begitu anda bisa menutup semua penyebab tersebut dan badan Anda bisa menjadi lebih ideal. Berikut beberapa penyebab yang harus anda ketahui.


1. Faktor genetika
Banyak orang menyebutnya dengan faktor keturunan, dimana setiap orang memiliki gen di setiap sel yang ada pada tubuhnya. Gen sendiri diturunkan dari kedua orang tua, dan postur tubuh juga bisa dipengaruhi oleh faktor tersebut. Sehingga apabila orang tua Anda kurus maka wajar jika anda juga memiliki badan kurus juga. Tetapi jika orang tua anda tidak kurus, lihatlah kakek atau nenek anda.

2. Kurang asupan gizi
Ketahuilah bahwa kurangnya asupan gizi terhadap tubuh akan membuat badan Anda menjadi lebih kurus. Misalnya saja pola makan yang tidak teratur dan jarang mengkonsumsi makanan seperti telur, sayuran hijau, dan susu.

3. Terlalu banyak pikiran atau stres
Terlalu banyak berpikir bisa memicu stres, dimana berpikir juga membutuhkan tenaga. Sehingga apabila Anda berpikir terlalu banyak dan tidak Anda imbangi dengan makanan sehat serta istirahat bisa menyebabkan perombakan lemak dan protein tubuh. Dan perombakan itulah yang mengakibatkan otot mengecil alias badan menjadi kurus. Efek yang bisa langsung anda rasakan dari berpikir terlalu banyak adalah badan lemas dan wajah menjadi pucat.

4. Kurang istirahat
Supaya tubuh Anda bisa bekerja dengan maksimal maka Anda juga harus bisa menyeimbangkan antara aktivitas, pola makan dan istirahat. Jika hal ini tidak anda perhatikan maka akan muncul gangguan dalam tubuh. Masalah tersebut biasanya menyerang meraka yang sering bekerja lebur hingga waktu tidur malamnya tersita.

5. Kurang mengkonsumsi air mineral
Air merupakan hal yang sangat penting dalam tubuh manusia, karena sebagian besar kebutuhan tubuh adalah molekul air. Minimal dalam satu hari anda bisa minum hingga 8 gelas air minum. Sebisa mungkin untuk minum air putih karena mengandung banyak mineral di bandingkan dengan air lainnya.

6. Kurang olah raga
Banyak orang menganggap bahwa olahraga merupakan hal yang sangat sepele sekali. Padahal dengan olahraga anda bisa menjaga kesehatan tubuh, sedangkan jika anda tidak berolahraga maka kesehatan akan terganggu dan bisa menjadi salah satu penyebab badan anda kurus.



infosehat
Posting Komentar

Posting Komentar