b9XScSiP5uprs4OZDaq3ViZP3v7bKOTFGF0XWHYM
Bookmark

6 nama Unik Nelson Mandela



6 nama Unik Nelson Mandela


Ada banyak kisah perjuangan Nelson Mandela. Ia menjadi figur inspiratif Afrika Selatan, bahkan dunia, karena bertahan dipenjara selama 27 tahun karena melawan apartheid, segregasi rasial di negaranya. Dan tak mendendam saat kekuasaan ada di tangannya.
Seperti dimuat CNN, 24 Juni 2013, dunia mengenalnya sebagai Mandela. Namun, pria yang diyakini menjadi pendiri demokrasi di Afsel itu dikenal dengan banyak nama di Tanah Air-nya. Beberapa nama muncul dari masa kecil, lainnya merefleksikan rasa hormat atas kepahlawanannya melawan apartheid dan sebagai presiden kulit hitam di negerinya.

Berikut 6 nama Nelson Mandela:

1. Rolihlahla
Saat lahir di dunia, ia diberi nama Rolihlahla Mandela oleh ayahnya, Nkosi Mphakanyiswa Gadla Henry. Demikian menurut data Nelson Mandela Foundation.
Dalam salah satu bahasa resmi Afsel, Xhosa, “Rolihlahla” berarti “menarik cabang pohon”. Atau secara awam bisa diartikan sebagai “pembuat onar”.

2. Nelson
Nama “Nelson” muncul kali pertama saat Mandela muda belajar di sekolah dasar. Menurut Nelson Mandela Foundation, nama itu diberikan oleh gurunya, Nona Mdingane, di hari pertama sekolah di Desa Qunu. Tak jelas, mengapa Bu Guru itu memilih nama tersebut.
Kala itu, saat Mandela SD, adalah di awal tahun 1920-an, adalah jamak dilakukan untuk memberi anak Afrika nama Inggris agar lebih mudah dilafalkan negara di koloni itu.

3. Madiba
Di Afsel, Mandela seringkali dipanggil dengan nama “Madiba”, nama klan Thembu yang ia milik. Madiba adalah nama seorang kepala adat Thembu, yang pada abad ke-19, memerintah wilayah yang disebut Transkei di bagian tenggara negara itu.
Memanggil Mandela sebagai Madiba adalah tanda sayang dan hormat, demikian menurut Nelson Mandela Foundation.

4. Tata
Dianggap sebagai Bapak Demokrasi Afsel, Mandela juga disebut dengan nama sederhana “Tata” — Bahasa Xhosa untuk “ayah”.

5. Khulu
Bahasa Xhosa juga menawarkan sebutan tanda sayang lain untuk Mandela. Yakni “Khulu”, penyebutan singkat dari “uBawomkhulu,” yang berarti “kakek.” Kata ini juga berarti “besar, penting, agung,” demikian menurut Nelson Mandela Foundation.

6. Dalibhunga
Pada usia 16 tahun, Mandela, seperti halnya anak laki-laki Xhosa yang lain, mengikuti upacara adat peralihan menuju kedewasaan. Saat itulah ia diberi nama Dalibhunga yang berarti “pencipta atau pendiri dewan” atau “pencetus dialog”.
Menurut Yayasan Nelson Mandela, saat menggunakan nama itu untuk menyapa Mandela, penggunaan yang benar adalah “Aaah! Dalibhunga.”


sumber : liputan6
Posting Komentar

Posting Komentar