b9XScSiP5uprs4OZDaq3ViZP3v7bKOTFGF0XWHYM
Bookmark

Jenis Jenis Spyware

anti spyware 150x150 Tips Anti Spyware: Ketahui 7 Jenis Spyware


Spyware merupakan perangkat lunak (software) yang digunakan untuk memata-matai aktivitas seorang pengguna komputer tanpa sepengetahuannya.
Tidak semua spyware berbahaya, tidak pula semua spyware digunakan untuk tujuan ilegal.
Contohnya, spyware yang digunakan oleh atasan untuk memantau aktivitas pekerjanya, orang tua yang memantau aktivitas internet anaknya, dan penegak hukum untuk menangkap para kriminal.
Menurut laporan ParetoLogic, Inc, terdapat lebih dari selusin jenis spyware yang berbeda.
Berikut adalah beberapa jenis diantaranya.
1. Keylogger
Keylogger mampu merekam setiap pijitan keyboard dan meneruskan informasi ini ke pembuat spyware tanpa sepengetahuan pemilik komputer.
Cara ini digunakan untuk mencuri password, memperoleh informasi keuangan, mempelajari email apa yang sedang dikirim, dan sejenisnya.
Saat ini, pembuat keylogger dianggap sebagai perusaahaan ilegal karena produk mereka rawan digunakan untuk praktik penipuan.
2. Adware
Adware digunakan untuk menampilkan iklan yang tidak diinginkan seperti pop-up yang memperlambat loading internet.
Iklan-iklan tersebut umum digunakan sebagai sarana riset pasar untuk mengumpulkan data.
3. Browser Helper Objects (BHO)
BHO umum digunakan oleh para pembuat web browser seperti Internet Explorer, Firefox, atau Chrome.
Lazimnya BHO tidak berbahaya, namun tetap memiliki kemampuan mengumpulkan data pribadi dan tampilan iklan.
4. Browser Hijackers
Hijackers mengubah setting homa page, error pages, search pages, dan bookmarks.
Menurut spam-site.com, browser hijackers bisa digunakan untuk mencuri informasi pengguna.
5. Downloaders
Downloaders menyebabkan komputer mendownload program secara tersembunyi termasuk mendownload virus dan worm yang akan membahayakan komputer.
6. Eksploit
Exploit mampu mengeksploitasi kelemahan pada web browser seperti Internet Explorer untuk mengakses komputer pengguna dari jarak jauh.
7. Remote Administration Tools (RAT)
RAT memungkinkan penyusup memperoleh akses ke PC untuk mengumpulkan data, menghapus file, memformat hard drive, meng-upload, bahkan melakukan restart dan shutdown.
Posting Komentar

Posting Komentar